Our Blog

Pemandian Air Panas Ngilmut Gonoharjo


Sedang mencari tempat wisata di Jawa Tengah  yang cocok untuk liburan bersama keluarga anda?
suasana pegunungan di daerah perbukitan sebelah timur laut, desa Gonoharjo, kecamatan Limbangan sepertinya cocok untuk liburan anda bersama keluarga. Disana terdapat pemandian Air panas yang biasa disebut Nglimut.

Ada beberapa tempat yang bisa di kunjungi, seperti kolam renang dan kolam air panas, arena bermain, arena out bound, kebun binatang mini, taman burung dan lain – lain. Di sini juga tersedia penginapan. Sehingga bagi wisatawan yang ingin menikmati suasana malam di Nglimut dan merasakan hawa dingin pegunungan bisa menginap di kawasan tersebut.

Bagi Anda yang belum pernah mengunjungi objek wisata ini tak perlu khawatir karena Nglimut bisa dijangkau dari berbagai jalur, yakni Semarang-Gunungpati-Cangkiran lebih kurang 20 menit, Dari Semarang-Mijen-Cangkiran-Ngabean-Gonoharjo sekitar satu jam, atau bisa ditempuh lewat Bandungan-Sumowono-Limbangan-Gonoharjo yang ditempuh dengan mobil pribadi. Konon, khasiat air belerang di pemandian yang terletak Desa Gonoharjo, Kecamatan Limbangan, Kendal ini bisa mengobati berbagai penyakit kulit.
Lebih baik pengunjung datang pagi hari ke pemandian yang terletak di ketinggian 300-400 meter di atas permukaan laut ini, sebab hangatnya matahari pagi ditambah semilir angin pegunungan memang akan membuat suasana terasa nyaman. Bagi pengunjung yang ingin suasana santai bersama keluarga bisa menikmati pemancingan, taman bungan, dan arena bermain anak-anak, termasuk kolam renang air dingin sehingga tidak perlu khawatir mengajak keluarga dan kerabat untuk mengunjungi tempat ini. Bahkan, pengunjung yang cinta berpetualang bisa mendaki Gunung Ungaran untuk melihat Gua Jepang, atau bisa berkemah untuk membuat suasana alam kian akrab

Atlantis Indonesia Designed by Templateism | MyBloggerLab Copyright © 2014

Theme images by richcano. Powered by Blogger.